Senin, 25 Oktober 2010

Tugas (Softskill) Pengantar Bisnis

Universitas Gunadarma adalah universitas yang berbasis pada IT, dimana pada saat ini kemajuan tekhnologi berkembang pesat di dunia. Dengan berbasiskan IT, Universitas Gunadarma memiliki layanan-layanan online yang dapat memudahkan para mahasiswa, diantaranya layanan-layanan online tersebut adalah baak online, studentsite, seminar online, carrer online, sap online, elearning, v-class, library online, ugpedia online, wartawarga dan masih banyak lainnya. Disini saya hanya akan membahas 3 layanan online yang disediakan oleh Universitas Gunadarma yaitu studentsite, UGpedia dan Elearning.

  • STUDENTSITE
Studentsite adalah fasilitas berbasis web yang diperuntukan bagi semua mahasiswa Universitas Gunadarma yang masih aktif. Dengan fasilitas ini, mahasiswa Universitas Gunadarma dapat dengan mudah untuk saling mendapatkan informasi antar civitas akademika Universitas Gunadarma.
Situs mahasiswa (studentsite) disediakan untuk memperoleh informasi dari dosen maupun program studi yang dapat secara langsung diketahui melalui situs mahasiswa tersebut. Selain itu, USER ID dan password pada studentsite ini dapat digunakan untuk mengakses layanan ICT lainnya yaitu:
·         UG-Hotzone
·         Internet Lounge
·         Integrated Lab
·         Career Center, dan
·         E-Learning Center.
Fitur-fitur yang terdapat pada studentsite ini yaitu diantaranya adalah:
·         Locker: untuk menyimpan berbagai barang/informasi milik pribadi, misalnya: pesan dosen, rangkuman nilai, jadwal kuliah, jadwal ujian dll.
·         Email: untuk berkirim pesan melalui email studentsite pemilik.
·         Address book: untuk mengelola alamat email mahasiswa yang bersangkutan.
·         Calendar: untuk mengatur jdwal kegiatan harian.
·         Info log: untuk mengetahui info-info log terbaru.
·         File manager: untuk mengatur dan menyimpan file-file yang dimiliki.
·         Forum: untuk bertukar informasi atau topic yang sedang hangat dibicarakan.
·         Bookmark: membantu mahasiswa dalam mencari beragam informasi melalui internet.
·         Polls: untuk menjaring pendapat teman-teman dalam satu topic yang sedag dibicarakan.

Menu-menu layanan yang terdapat pada  studentsite yaitu:
·         Home
·         WWW news
·         BAAK news
·         Lecture messages
·         Rangkuman nilai
·         Jadwal kuliah
·         Jadwal ujian
·         Bebas perpustakaan
·         Surat keterangan
·         Info absensi
·         Pendaftaran lomba blog
·         Info seminar (UG portofolio)
·         Tugas (UG portofolio)
·         Tulisan (UG portofolio)
·         Deposit library
·         Wartawarga
·         Blog komunitas perbankan
·         Blog komunitas linux
·         Blog komunitas pasar modal
·         Blog komunitas fotografi
·         Blog komunitas ekonomi syariah
·         Blog komunitas arsitektur
·         Blog komunitas robotika.

Kelebihan dari fasilitas studensite yaitu:
·         mahasiswa dapat dengan mudah mengakses data atau informasi dari segala fasilitas-fasilitas universitas yang diperuntukan untuk kegiatan-kegiatan selama perkuliahan.
·         Mahasiswa dapat dengan mudah mengerjakan berbagai tugas softskill melalui fasilitas ini tanpa harus bertatap muka langsung dengan dosen yang bersangkutan.
·         Mahasiswa memiliki wilayah pribadi sendiri terhadap nilai-nilai yang akan diperolehnya.
·         Mahasiswa dapat mengapresiasikan kreatifitas menulis melalui tulisan di wartawarga
·         Mahasiswa dapat menyalurkan bakat dan minat terhadap komunitas-komunitas pelajar yang terdapat di Universitas Gunadarma.
·         Mahasiswa dapat dengan mudah mengikuti berbagai seminar untuk menambah ilmu pengetahuan di bidang lain.

Kelemahan dari fasilitas studentsite yaitu:
·         Mahasiswa harus setiap hari mengaktifkan internet untuk membuka studentsite agar tidak ketinggalan informasi, hal ini untuk beberapa orang mungkin akan memberatkan karena fasilitas milik pribadi yang kurang menunjang.
·         Dengan fasilitas ini mahasiswa harus mandiri dan segalanya individualis yang mengakibatkan tidak adanya kerja sama dan kepedulian yang saling membantu antar mahasiswa.
·         Bagi mahasiswa yang kurang mampu fasilitas ini agak menyulitkan, karena harus mengeluarkan uang lebih untuk online di luar jam perkuliahan.
·         Tidak adanya fasilitas melalui studentsite yang menghubungkan langsung dengan dosen untuk berinteraksi, misal melalui webcame, chatting dll.

Demikianlah pembahasan tentang Studentsite Gunadarma, adapun link studentsite  ini adalah http://studentsite.gunadarma.ac.id/

  • UG PEDIA
UGpedia  merupakan suatu wadah sumbangsih bagi civitas akademika khususnya dan bagi masyarakat umumnya, disini mahasiswa dosen dan para staf dapat mencari dan memberi arah informasi yang berkaitan dengan Universitas Gunadarma diantaranya yaitu mulai dari pendaftaran, perkuliahan, alumni, prosedur-prosedur, akademik, prasarana, layanan, staffsite, organisasi, UG helpdesk, bapsi, layanan IT, BAAK, kemahasiswaan, jurusan, PPMB, program magister, program doctor, fasilitas fisik, PSMA online, kerjasama, program sarjana, diploma tiga, akreditasi, dan lain-lain serta hal-hal yang berhubungan dengan istilah yang sering ditemui di lingkup pendidikan universitas.

Beberapa keunikan dan kemudahan yang dapat anda gunakan pada UGpedia adalah: 
  • InstantResponse merupakan fasilitas pencarian seketika dengan model smart search artinya kami akan mulai mencari begitu anda mengetikkan keyword pada fasilitas InstantResponse.  
  • Kemudahan mencari informasi, UG memiliki sekitar 70-an subdomain, kami menyadari bahwa dengan banyaknya subdomain tersebut sulit bagi anda untuk mencari informasi pada subdomain yang kami miliki. Disini anda mendapatkan kemudahan dari kami menunjukkan arah yang tepat bagi informasi yang anda inginkan.
  • Sehubungan dengan term "wikipedia" yang sering digunakan oleh masyarakat internet, maka disini pun anda dapat berkontribusi untuk menyumbangkan informasi-informasi yang berkaitan dengan Universitas Gunadarma, diharapkan dengan sumbangsih informasi tersebut dapat membantu adik, teman maupun pihak lain yang membutuhkannya.

Beberapa kekurangan dari UG pedia yaitu:
  • UG memiliki kurang lebih 70 subdomain yang kurang efektif bagi para pemakai untuk mencari informasi pada subdomain yang UG miliki.
  • Kurangnya perhatian mahasiswa untuk menggunakan fasilitas UGpedia ini.
  • Mahasiswa lebih banyak menggunakan fasilitas search lainnya pada browser firefox yang terhubung dengan Google, Yahoo, Answer.com, Ebay.com yang sudah tidak lagi asing.
  • Kurangnya interaksi atau promosi untuk menggunakan layanan online yang terdapat pada universitas itu sendiri, sehingga banyak mahasiswa yang masih belum mengetahui benar segala layanan dan kegunaannya.

Demikianlah pembahasan tentang UGpedia Gunadarma, adapun link UGpedia  ini adalah http://ugpedia.gunadarma.ac.id/

  • ELEARNING
E-Learning adalah pembelajaran jarak jauh (distance Learning) yang memanfaatkan teknologi komputer, jaringan komputer dan/atau Internet. E-Learning memungkinkan pembelajar untuk belajar melalui komputer di tempat mereka masing-masing tanpa harus secara fisik pergi mengikuti pelajaran/perkuliahan di kelas. E-Learning sering pula dipahami sebagai suatu bentuk pembelajaran berbasis web yang bisa diakses dari intranet di jaringan lokal atau internet. Sebenarnya materi e-Learning tidak harus didistribusikan secara on-line baik melalui jaringan lokal maupun internet, distribusi secara off-line menggunakan media CD/DVD pun termasuk pola e-Learning. Dalam hal ini aplikasi dan materi belajar dikembangkan sesuai kebutuhan dan didistribusikan melalui media CD/DVD, selanjutnya pembelajar dapat memanfatkan CD/DVD tersebut dan belajar di tempat di mana dia berada.
Ada beberapa pengertian berkaitan dengan e-Learning sebagai berikut :
  • Pembelajaran jarak jauh.
E-Learning memungkinkan pembelajar untuk menimba ilmu tanpa harus secara fisik menghadiri kelas. Pembelajar bisa berada di Semarang, sementara “instruktur” dan pelajaran yang diikuti berada di tempat lain, di kota lain bahkan di negara lain. Interaksi bisa dijalankan secara on-line dan real-time ataupun secara off-line atau archieved.
Pembelajar belajar dari komputer di kantor ataupun di rumah dengan memanfaatkan koneksi jaringan lokal ataupun jaringan Internet ataupun menggunakan media CD/DVD yang telah disiapkan. Materi belajar dikelola oleh sebuah pusat penyedia materi di kampus/universitas, atau perusahaan penyedia content tertentu. Pembelajar bisa mengatur sendiri waktu belajar, dan tempat dari mana ia mengakses pelajaran.
  • Pembelajaran dengan perangkat komputer
E-Learning disampaikan dengan memanfaatkan perangkat komputer. Pada umumnya perangkat dilengkapi perangkat multimedia, dengan cd drive dan koneksi Internet ataupun Intranet lokal. Dengan memiliki komputer yang terkoneksi dengan intranet ataupun Internet, pembelajar dapat berpartisipasi dalam e-Learning. Jumlah pembelajar yang bisa ikut berpartisipasi tidak dibatasi dengan kapasitas kelas. Materi pelajaran dapat diketengahkan dengan kualitas yang lebih standar dibandingkan kelas konvensional yang tergantung pada kondisi dari pengajar.
  • Pembelajaran formal vs. informal
E-Learning bisa mencakup pembelajaran secara formal maupun informal. E-Learning secara formal, misalnya adalah pembelajaran dengan kurikulum, silabus, mata pelajaran dan tes yang telah diatur dan disusun berdasarkan jadwal yang telah disepakati pihak-pihak terkait (pengelola e-Learning dan pembelajar sendiri). Pembelajaran seperti ini biasanya tingkat interaksinya tinggi dan diwajibkan oleh perusahaan pada karyawannya, atau pembelajaran jarak jauh yang dikelola oleh universitas dan perusahaan-perusahaan (biasanya perusahan konsultan) yang memang bergerak di bidang penyediaan jasa e-Learning untuk umum. E-Learning bisa juga dilakukan secara informal dengan interaksi yang lebih sederhana, misalnya melalui sarana mailing list, e-newsletter atau website pribadi, organisasi dan perusahaan yang ingin mensosialisasikan jasa, program, pengetahuan atau keterampilan tertentu pada masyarakat luas (biasanya tanpa memungut biaya).
  • Pembelajaran yang ditunjang oleh para ahli di bidang masing-masing.
Walaupun sepertinya e-Learning diberikan hanya melalui perangkat komputer, e-Learning ternyata disiapkan, ditunjang, dikelola oleh tim yang terdiri dari para ahli di bidang masing-masing, yaitu:
  1. Subject Matter Expert (SME) atau nara sumber dari pelatihan yang disampaikan
  2. Instructional Designer (ID), bertugas untuk secara sistematis mendesain materi dari SME menjadi materi e-Learning dengan memasukkan unsur metode pengajaran agar materi menjadi lebih interaktif, lebih mudah dan lebih menarik untuk dipelajari
  3. Graphic Designer (GD), mengubah materi text menjadi bentuk grafis dengan gambar, warna, dan layout yang enak dipandang, efektif dan menarik untuk dipelajari
  4. Ahli bidang Learning Management System (LMS). Mengelola sistem di website yang mengatur lalu lintas interaksi antara instruktur dengan siswa, antarsiswa dengan siswa lainnya.
Di sini, pembelajar bisa melihat modul-modul yang ditawarkan, bisa mengambil tugas-tugas dan test-test yang harus dikerjakan, serta melihat jadwal diskusi secara maya dengan instruktur, nara sumber lain, dan pembelajar lain. Melalui LMS ini, siswa juga bisa melihat nilai tugas dan test serta peringkatnya berdasarkan nilai (tugas ataupun test) yang diperoleh.
E-Learning tidak diberikan semata-mata oleh mesin, tetapi seperti juga pembelajaran secara konvensional di kelas, e-Learning ditunjang oleh para ahli di berbagai bidang terkait.
Melalui sistem E-learning Universitas Gunadarma ini para dosen dapat mengelola materi perkuliahan secara on-line, yakni: menyusun SAP, meng-upload materi perkuliahan, memberikan tugas kepada mahasiswa, menerima pekerjaan mahasiswa, membuat tes/quiz, memberikan nilai, memonitor keaktivan mahasiswa, mengolah nilai mahasiswa, berkomunikasi dengan mahasiswa melalui forum diskusi,  chat, dll.
Mahasiswa  juga dapat mengakses informasi dan materi pembelajaran, berinteraksi dengan sesama mahasiswa dan dosen, melakukan transaksi tugas-tugas perkuliahan, mengerjakan tes/quiz, melihat pencapaian hasil belajar, dll.
Menu yang terdapat pada elearning online ini yaitu:
  • EBOOK
  • SAP online
  • V-Class
  • Material
  • I-LAB

Kelebihan dari fasilitas elearning online ini yaitu:
  • Mahasiswa untuk melakukan  pembelajar dapat melalui komputer di tempat mereka masing-masing tanpa harus secara fisik pergi mengikuti pelajaran/perkuliahan di kelas.
  • Melalui fasilitas ini pembelajaran pada bangku perkuliahan dapat mengefektifkan waktu.
  • Materi pelajaran dapat diketengahkan dengan kualitas yang lebih standar dibandingkan kelas konvensional yang tergantung pada kondisi dari pengajar.
  • Mahasiswa  dapat mengakses informasi dan materi pembelajaran, berinteraksi dengan sesama mahasiswa dan dosen, melakukan transaksi tugas-tugas perkuliahan, mengerjakan tes/quiz, melihat pencapaian hasil belajar, dll.
  • Pembelajar bisa mengatur sendiri waktu belajar, dan tempat dari mana ia mengakses pelajaran.
Kekurangan dari fasilitas ini yaitu:
  • Distribusi pembelajaran secara off-line menggunakan media CD/DVD mahasiswa tidak dapat bertanya mengenai materi tersebut.
  • Pembelajaran melalui elearning yang dapat mengatur sendiri jadwal belajar dan tempat dari mana ia mengakses pelajaran dapat mengakibatkan mahasiswa menyepelekan proses pembelajaran tersebut.
  • System pembelajaran melalui online seperti ini terkadag disalahgunakan oleh mahasiswa, bukannya untuk berinteraksi pada materi pembelajaran melainkan membuka situs lain.
  • Melalui system online ini yang dapat melakukan pembelajar melalui komputer di tempat masing-masing tanpa harus secara fisik pergi mengikuti pelajaran/perkuliahan di kelas, berakibat mahasiswa malas untuk dating ke kampus.

Demikianlah pembahasan tentang Elearning Gunadarma, adapun link Elearning ini adalah http://elearning.gunadarma.ac.id/
Sekian tugas ini telah saya buat dengan sebaik-baiknya, apabila ada kesalah mohon di maaf kan dan diharapkan adanya koreksi maupun sumbang saran dari para pembaca. Terima kasih.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar